Mengontrol Inputan Pada TextBox

Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan sedikit tutorial yang mungkin aja udah basi, tapi karena aku juga sering lupa dan banyak pemula vb yang tanya maka saya menuliskan di blog ku ini.
1. Membuat Text tulisannya menjadi simbol kayak pengisian password
Anda klik textbox kemudian anda cari di propertiesnya yang passwordchar anda ganti simbol yang anda inginkan.
2. Membuat batasan isian pada textbox
Misalkan pada text hanya boleh diisi dengan 6 karakter saja maka anda pilih aja textbox yang anda ingin batasi kemudian pilih properties dan pilih maxlength kemudian anda beri angka 6 untuk membatasi sebanyak 6 karakter.

3. Membuat textbox diisi dengan huruf kapital
Misalkan kita memiliki textbox yang ingin hasilnya menjadi huruf kapital semua maka anda bisa menuliskan kode di antara keypress pada textbox tersebut. Misalkan textboxnya kita beri nama txtNama maka penulisannya sebagai berikut:

Private Sub txt_txtNama_KeyPress(KeyAscii As Integer)
KeyAscii = Asc(UCase(Chr(KeyAscii)))
End Sub

4. Membuat agar textbox hanya bisa diisi angka saja
Misalkan kita memliki textbox yang hanya boleh diisi angka saja. kalau seperti itu silahkan aja kode dibawah ini:

private sub txtNoTelp_keypress(keyascii as integer)
if not(keyascii >= asc("0") and keyascii <= asc ("9") then
keyascii = 0
msgbox "Hanya angka saja..!",vbcritical,"Peringatan"
txtNoTelp.setfocus
exit sub
end if
end sub


sekian dulu nanti kalau ada kesempatan aku tulisan untuk mengatur agar pengaturan textbox awal kapital atau setiap kata kapital.

4 comments

kayaknya untuk textbox hanya angka da bugnya yaitu ga bisa di hapus dengan backspace. tetapi anda bisa memanupulasi hal tersebut dengan menambah code lahi dibawah setfocus dengan :

SendKeys ("{HOME}+{END}")

sehingga tulisan anda terblok dan dapat di tulis ulang

Reply

if not(keyascii >= asc("0") and keyascii <= asc ("9") then
keyascii = 0
msgbox "Hanya angka saja..!",vbcritical,"Peringatan"
txtNoTelp.setfocus
exit sub
end if

ada sedikit masukan brada
tuh dibalakang angka kurung tutup 9 masih kurang ---> " )"

Reply

gmn kl pakai program digambas ...
lagi bingung nii ....

Reply

Posting Komentar