5 Langkah membuat router di debian 5 (lenny)

Untuk kali ini saya akan menuliskan gimana membuat router secara sederhana di debian 5 (lenny)
kita definisikan IP yang ada digunakan

Ip untuk koneksi internet kita taruh di eth0
IP : 199.199.199.xxx/24 xxx(disi no kelompok)
Gateway : 199.199.199.254

Ip untuk local ditaruh di eth1
IP : 192.168.212.254/24

dari definisi diatas dikonfigurasikan kedalam sistem debian dengan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Memasukkan IP di interfaces (eth)
dengan perintah
#gedit /etc/network/interfaces

kemudian edit filenya menjadi sebagai berikut:

auto eth0
iface eth0 inet static
address 199.199.199.xxx
netmask 255.255.255.0
network 199.199.199.0
broadcast 199.199.199.255
gateway 199.199.199.254

auto eth1
iface eth1 inet static
address 192.168.212.254
netmask 255.255.255.0
network 192.168.212.0
broadcast 192.168.212.255


2. kemudian kita edit file rc.local
(digunakan untuk melukan routing walaupun di restart)
dengan perintah
#gedit /etc/rc.local

sebelum baris exit 0 ditambahkan

iptables -A POSTROUTING -t nat -o eth0 -j MASQUERADE

3. Aktifkan ip forward
dengan perintah
#gedit /etc/sysctl.conf

cari kata #net.ipv4.ip_forward=1
kemudian hilangkan tanda #
4. Restart network
perintah
#/etc/init.d/networking restart

5. reboot (restart) komputer
kalau ga mau komputernya di restart ketikan aja

iptables -A POSTROUTING -t nat -o eth0 -j MASQUERADE

kemudian ulangi langkah ke 4

cara diatas kalau belum bisa untuk internetan maka perlu di masukkan DNS Server
caranya
edit file resolv.conf dengan perintah #gedit /etc/resolv.conf
edit atau tambahkan di paling bawah nameserver xxx.xxx.xxx.xxx
xxx diisi ip DNS server

untuk pengisian client adalah
IP : 192.168.212.1 - 253 /24
Gateway : 192.168.212.254

sekian dulu


Chung Chin

7 comments

sing lengkap bu aku ga tau...heeee
st

Reply

apakah perintah diatas bisa digunakan untuk melewatkan data lewat router?

Reply

maaf di langkah ke 4 untuk mengaktifkan ip forward kan bisa di sysctl -p dan untuk mengaktifkan NAT yang sudah di simpen di rc.local bisa dengan cara /etc/init.d/rc.local start jadi tidak usah di reboot :D
CMIIW

Reply

buat kang dharmo, terima kasih atas infonya.

Reply

tulung kang dilengkapi karo gambar'e ben tambah jelas

Reply

Posting Komentar